Ketika Seorang Blogger Ngebet Pengen Dapet Duit

Dapat uang dari nge-Blog itu memang keren lo, tapi tidak menjadi keren jika cara-cara yang digunakan dapat merugikan orang lain. Ingat! kabar yang ditulis oleh seorang blogger bisa dibaca oleh ribuan bahkan jutaan orang. Apa jadinya jika kabar yang ditulis berupa fitnahan. Saya berani bertaruh, meskipun uang bisa didapatkan, namun ada dosa yang menyertai. Jadi berhati-hatilah dalam mengabarkan seseuatu.

Ketika seorang blogger ngebet pengen dapet duit, kebanyakan upaya yang digunakan dengan memakai cara-cara instan, misalnya dengan menulis berita heboh yang ke akhuratan datanya masih dipertanyakan. Atau bisa saja dengan membuat blog yang isinya konten esek-esek, bahkan yang lebih parah, mereka tega menulis berita tentang kematian seseorang, padahal orangnya masih hidup.

Seedbacklink affiliate

Dinamika blogger, terutama bagi kalangan blogger yang jarang memakai hati nurani. Coba tengok perkumpulan kaum blogger di group-group Facebook, nyaris setiap hari stress lantaran blog-nya tidak mendapatkan trafick yang diharapkan. Stress iniah yang kemudian memaksa mereka untuk mencari cara supaya bisa mendapatkan banyak pengunjung, pada tahap awal, mereka mencari di google search dengan mengetik “cara mendapatkan banyak pengunjung blog dengan cepat”. Selanjutnya mereka akan mati-matian mencari cara lain yang inti tujuannya sama, yaitu ingin mendapatkan trafick.

Fatalnya, bagi para mastah, kegalauan para newbi ini (termasuk saya juga newbi) dimanfaatkan juga untuk mendaptkan keuntungan. Tak ayal keyword yang cantik dan ciamik yang bakalan mendapatkan simpati ini kemudian dibikin menjadi sebuah artikel panjang yang berisi cara-cara mendapatkan pengunjung. Mereka melakukan riset keyword dan menanamkan-nya sampai bejibun, tujuannya jelas, yaitu artikel bisa nangkring manis di Pejwan (Page one).

Seedbacklink affiliate

Tidak hanya itu, bagi kalangan mastah mastah aliran hitam mereka tidak memikirkan efek buruk mengenai apa yang telah mereka lakukan. Meskipun berbagai trik yang diberikan itu bersifat baik, namun seyogyanya tidak harus begitu, harusnya mereka merekomendasikan kepada para newbi supaya menulis artikel yang didukung data. Akibat dari kelalaian ini, artikel-artikel yang bertebaran di internet tidak lagi memuat ke-otentikan, namun sebaliknya, internet dipenuhi dengan artikel-artikel tidak berguna. Sangat berbeda dengan kualitas blog di tahun 90-an.

Ricky Pratama,salah satu mastah penulis tutorial SEO blog pernah murka dengan kelakuan para blogger, khususnya bagi mereka yang doyan copas. Dia tidak segan-segan melaporkan blog hasil copas kepada DMCA. Hasilnya sudah ratusan blog yang akhirnya dihapus.

Seedbacklink affiliate

Lalu apa saja kelakuan blogger ketika ngebet pengen dapet duit? menurut pengetahuan ku, mereka sering melakukan:

  1. Suka melakukan copy paste (dengan atau tanpa etika).
  2. Nyepam dan menyebarkan backlink tanpa aturan, biasanya yang suka begini siapa ya?
  3. Membuat berita hoax lalu disebarkan melalui jejaring sosial.
  4. Membuat Fanspage Facebook atau Group Facebook cloningan, mereka menggunakan nama dan gambar orang-orang ternama, misalnya Ustad Yusuf Mansur, Mario Teguh dan lain-lain.
  5. Membuat blog tipu-tipu.

Masih banyak ciri-ciri yang bisa dikenali dari mereka. Jika para pengguna internet tidak jeli, mereka bisa terjebak pada berita atau info yang salah. Para blogger yang ngebet ingin dapat duit pintar dalam memanfaatkan rasa penasaran pengguna internet, atau rasa ingin tau mereka.

Ada filosofi bagus dari film the Hobbit, dalam cerita tersebut terdapat semacam kutukan yang disebut virus naga, adalah virus yang menyebabkan orang kehilangan hati nuraninya ketika terlalu sering memikirkan kekuasaan, uang dan perempuan. Virus tersebut mematikan hati dan menghidupkan nafsu serta akal busuk. Orang yang terkena virus ini akan melakukan apa saja supaya bisa mendapatkan uang, meskipun harus dengan cara merugikan orang lain. maka berhati-hatilah

Seedbacklink affiliate
Share your love

Update Artikel

Masukkan alamat email Anda di bawah ini untuk berlangganan artikel saya.

3 Comments

Tinggalkan Balasan